Medha.id. The Sultan Hotel & Residence Jakarta kembali membuat perhelatan akbar dengan mengundang sejumlah vendor pernikahan dalam rangka memperlihatkan sekaligus memperkenalkan kembali Lagoon Garden yang tahun ini sudah mempercantik diri dengan karpet yang baru dan tempat outdoor ala Bali yang memikat. Acara ini juga terselenggara sebagai bentuk gathering yang dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan. Semua tamu yang diundang kurang dari 50% kapasitas Lagoon Garden itu sendiri, kemudian mereka diwajibkan mengenakan masker, menjaga jarak dan tentunya mencuci tangan.
Baca juga:
Teraskita Hotel Makassar Hadirkan Promo All You Can Eat
Lagoon Garden merupakan satu dari banyak ruangan besar yang tersedia di The Sultan Hotel & Residence Jakarta. Lagoon Garden biasa dipergunakan untuk wedding dan banyak acara MICE. Lagoon Garden memiliki luas 1350 meter persegi dengan langit-langit setinggi sembilan meter, dapat menampung hingga 2000 lebih undangan sebelum pandemi. Dilengkapi dengan tata suara dan pencahayaan yang canggih, Lagoon Garden adalah tempat yang sangat fleksibel untuk acara ataupun meeting. Membuat acara di Lagoon Garden untuk grup besar tentunya lebih memudahkan, karena mulai dari segi akomodasi, The Sultan Hotel & Residence Jakarta memiliki lebih dari 700 kamar tidur mewah serta memiliki akses private tunnel indoor yang langsung menuju Jakarta Convention Center.
Baca juga:
Grand Dafam Ancol Jakarta Hadirkan Promo All You Can Eat
Tahun 2021 ini bukan hanya Lagoon Garden yang tampil lebih mempersona namun juga area luar ruang yang memiliki nuansa bali dengan gerbang, pura dan jembatan merah diatas danau yang asri tepat berada di depan Lagoon Garden. Area luar ruang ini merupakan salah satu spot foto pre-wedding terfavorit para calon pengantin yang akan menikah di The Sultan Hotel & Residence Jakarta. Tujuan utama untuk mengenalkan kembali Lagoon Garden karena tempat tersebut mampu mengakomodasi seluruh acara MICE dan terkhusus acara pernikahan yang didalamnya terdapat beberapa ceremony termasuk makan malam, upacara adat sampai resepsi. Bahkan tamu dari keluarga mempelai bisa menginap di hotelnya dengan harga spesial.