The Alana Hotel & Conference Center – Sentul City Adakan Pelatihan First Aid dan CPR Guna Antisipasi Kecelakaan Karyawan dan Tamu

0
1264
The Alana Hotel & Conference Center

Medha.id. Keadaan darurat bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Banyak nyawa dalam kondisi darurat sebenarnya bisa diselamatkan apabila ditangani dengan cepat oleh orang yang paham tentang bagaimana bertindak pada saat darurat tersebut. Oleh sebab itu semakin banyak masyarakat yang tahu tentang bagaimana bertindak dalam kondisi darurat seperti kecelakaan, tenggelam, tersedak dan lain sebagainya, maka akan semakin banyak nyawa yang bisa tertolong. The Alana Hotel & Conference Center – Sentul City menyelenggarakan pelatihan untuk meminimalisir resiko kecelakaan pada pegawai dan tamu.

Baca juga:

13 Executive Archipelago International Kembali Ramaikan Archipelago Food Festival Kembali Hadir Di Harper Perintis Makassar

Kegiatan Pelatihan First Aid dan CPR tersebut dilaksanakan untuk menambah kemampuan para karyawan dalam upaya penyelamatan terhadap kecelakaan di dalam maupun di luar area Hotel. Dengan begitu baik karyawan maupun tamu dapat merasa tenang untuk beraktifitas di The Alana Hotel & Conference Center – Sentul City.

Baca juga:

KTT ASEAN ke-42 Diawali Dengan Pertemuan Pejabat Senior

Pelatihan tersebut mengajarkan beberapa tindak cepat tanggap terhadap berbagai macam korban kecelakaan, dari yang mengalami luka trauma maupun luka Medis, yang tepenting para karyawan diajarkan bagaimana melakukan tindakan CPR (Cardiopulmonary Resuscitation atau juga biasa dikenal dengan istilah RJP (resusitasi jantung paru) dalam bahasa Indonesia. “Dengan diadakannya pelatihan tersebut diharapkan akan semakin banyak anggota karyawan yang mengetahui informasi tentang kegawat daruratan dan semakin banyak yang dapat bertindak sesuai dengan standar kesehatan dalam membantu korban.” Ujar Hani Choerunnisa selaku Training Manager di The Alana Hotel & Conference Center – Sentul City.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here