Tingkatkan Konten Digital Desa Wisata Pandanrejo untuk Perkuat Promosi

0
1384

Serahkan Bantuan Alat Kesenian

Dalam kesempatan tersebut Menparekraf Sandiaga Uno juga memberikan bantuan berupa dua set gendang kepada kelompok seni tari Incling Wedus agar dapat terus dilestarikan dan menjadi suguhan bagi wisatawan.

Baca juga:

Omah Budoyo Jogja Diharapkan Mampu Ciptakan Lapangan Kerja

Sebab selama ini masyarakat dan kelompok seni setempat harus menyewa peralatan dari luar desa untuk dapat menyajikan tari tersebut.

Bantuan secara simbolis diserahkan kepada Desy Nugroho selaku Ketua Pengelola Desa Wisata Pandanrejo.

Baca juga:

Menparekraf Dorong Pelaku Ekraf di Magelang Agar Lebih Inovatif

“Semoga ini dapat menjadi simbol kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif kita ke depan untuk menghadirkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan,” kata Sandiaga Uno.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Direktur Tata Kelola Destinasi dan Pariwisata Berkelanjutan, Kemenparekraf/Baparekraf, Indra Ni Tua serta Direktur BOB, Indah Juanita.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here