Kemenparekraf Bersama Kemenkop UKM Pulihkan Usaha Pelaku Parekraf

0
1436
Kemenparekraf

Medha.id. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersinergi dengan Kementerian Koperasi dan UKM untuk memulihkan usaha pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif terutama yang berada di lima kawasan destinasi super prioritas (DSP) dan daerah-daerah wisata lainnya di Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, dalam audiensi dengan Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, di Kantor Kemenkop-UKM, Jakarta Selatan, Selasa (19/1/2021), mengatakan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif memiliki kaitan yang sangat erat dengan UMKM. Menurut data yang ia peroleh, 70 persen pelaku wisata dan ekonomi kreatif di Indonesia adalah UMKM.

Baca juga:

HARRIS Suites Puri Mansion Dinobatkan Sebagai Hotel Interior Design ASIA 2020

“Sektor UMKM dengan pariwisata dan ekonomi kreatif sangat beririsan, 97 persen lapangan kerja di Indonesia ada di sektor UMKM dan 70 persen dari pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif itu UMKM. Jadi ini langkah baru kinerja kita untuk membuka lapangan kerja seluas-luasnya,” kata Sandiaga.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here