Medha.id. Menyadari bahwa ekosistem digital tidak hanya terbatas pada kandidat IT saja, melainkan sudah merambat ke ranah lain seperti marketing etc. Kalibrr turut menjalin kerjasama dengan lebih dari 50 Perhimpunan Pelajar Indonesia. Kalibrr juga membantu menguatkan ekosistem digital dengan merangkul komunitas-komunitas digital seperti komunitas UXID yang beranggotakan profesional UI/UX sebagai salah satu wujud nyata komitmen dalam mendukung pertumbuhan teknologi di Indonesia.
Kalibrr juga kerap mengadakan kompetisi karir tingkat nasional dengan tema yang atraktif dan relevan seperti perhelatan Kode Indonesia di tahun 2017, di mana kompetisi ini mampu menarik lebih dari 5.000 tech talent dan tech enthusiast seluruh nusantara. Hal ini juga yang kemudian dijadikan sebagai acuan Kementerian Keuangan RI yang memercayakan Kalibrr Indonesia sebagai mitra dalam mengadakan acara Hackathon Generasi Peduli #UangKita. Kedepannya, Kalibrr akan lebih fokus untuk memberikan dampak positif yang lebih besar lagi di Indonesia dan berencana untuk memperluas jaringan internasional di Kawasan Asia Tenggara. Hal ini sejalan dengan visi Kalibrr Indonesia untuk menjadi pemimpin di industri teknologi rekrutmen yang dapat dicapai dengan melakukan cross collaboration bersama pemerintah, pelaku industri, dan institusi pendidikan dalam rangka menghadapi industri 4.0. Survei Kalibrr Tentang Candidate Experience di Indonesia. Kalibrr turut mengadakan survei tentang salah satu topik terhangat di dunia rekrutmen, yaitu candidate experience (pengalaman kandidat). Hasil penelitian pertama yang dilakukan di Indonesia ini menemukan bahwa tren dalam pasar rekrutmen telah berubah. “Jobseeker sekarang ini ingin diperlakukan layaknya seorang customer ”, tutur Andrew Nugraha Patty, Marketing Consultant dan Head of Data Kalibrr Indonesia. Lewat hasil survei dari 500 pencari kerja milenial yang sedang aktif mencari kerja, rupanya candidate experience mempunyai pengaruh yang kuat terhadap reputasi perusahaan dan profitability perusahaan. “1 dari 3 kandidat yang mendapatkan pengalaman negatif dalam proses screening, menyatakan bahwa kecil kemungkinan mereka akan tetap menjadi konsumen perusahaan tersebut” tambahnya.
Baca Juga:
Kalibbrr Sosialisasikan Dampak Untuk Lanskap Rekrutmen
Hasil lain dari survei ini menunjukan job portal sebagai media utama kandidat dalam mencari pekerjaan. Alasannya, kemajuan teknologi seperti ini mempermudah kandidat untuk mendapatkan informasi tentang lebih dari 1 perusahaan dalam waktu yang singkat. Lebih jauh lagi, hasil riset Kalibrr menemukan bahwa terdapat beberapa jenis informasi yang dicari oleh para kandidat. Salah satu informasi yang dicari kandidat adalah testimoni dari karyawan perusahaan. Informasi ini dinilai mampu meyakinkan pencari kerja untuk mendaftar pada suatu perusahaan dan memiliki pengaruh pada kepuasan pengalaman kandidat dalam proses attraction.