Penampakan Desa Wisata Tetebatu Sebelum Kunjungan Assesor UNWTO

0
1956
Desa Wisata Tetebatu

Medha.id. Assesor lomba desa wisata The Best Village UNWTO 2021, dijadualkan mulai bekerja melakukan penilaian bulan Oktober ini. Dari informasi yang beredar, partisipan Desa Wisata Tetebatu-Lombok Timu, NTB akan dinilai dua orang assesor. Salah satu assesornya seorang jurnalis senior asal Australia. Setelah dinyatakan lolos administrasi, Desa Wisata Tetebatu tampak lebih siap secara fisik. Dua point penilaian assesor, diliat dari kesiapan administrasi dan kondisi di lapangan.

Baca juga:

HK Endurance Challenge Akan Hadirkan 100 Atlet Triathlon

“Kami sudah berikhtiar, kami sudah bekerja keras sekuat tenaga untuk meyakinkan assesor bahwa kami siap berkompetisi. Pemerintah daerah melalui Dinas Pariwisata NTB, berusaha meyakinkan semua pihak kami siap menghadapi kompetisi ini. Kompetitor kami pasti banyak dan cukup berat. Tapi kami punya keyakinan bisa bersaing dengan mereka (kompetitor, red),” terang Kepala Dinas Pariwisata NTB, Yusron Hadi, Senin (11/10) di Mataram.

Baca juga:

Pelaku Parekfraf Solo Berhasil Mencuri Perhatian Menparekraf

Desa Wisata Tetebatu, sambung Yusron, kini terlihat lebih siap menghadapi lomba. Tidak saja secara fisik dan administrasi. Peningkatan sumber daya manusia juga menjadi bagian penting dari potensi desa wisata Tetebatu. Kami tidak bisa mengabaikan hal yang satu ini (pembangunan SDM). Dan jauh hari kami sudah melakukan penataan. “Itulah ikhtiar kami,” ujar Yusron singkat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here